Sumenep Okaranews.id – Owner BarokahNet, Moh Ridwan, menyampaikan apresiasi dan dukungannya terhadap kegiatan Lomba Galeri Video Kreatif Tingkat Umun dan Pelajar Se Kabupaten Sumenep yang digelar oleh Pimpinan Daerah Pemuda Muhammadiyah Sumenep.
Moh Ridwan menilai kegiatan ini sangat positif sebagai upaya membatu UMKM yang ada di Sumenep.
“Kami Barokah net sangat mendukung kegiatan ini. Lomba seperti ini penting untuk membatu mempromosikan UMKM yang ada disumenep, sehingga UMKM mendapatkan pasarnya yang lebih luas lagi ,” ujar Moh Ridwan.
Ia juga mengapresiasi peran pemuda Muhammadiyah dalam mendorong sektor ekonomi kreatif serta memberikan ruang bagi pelajar dan umum untuk berekspresi dan mengembangkan bakat di bidang konten video kreatif .
“Ini bukan hanya soal lomba, tapi juga bagian dari proses edukasi ekonomi kreatif yang memperkuat identitas lokal. Kami harap kegiatan seperti ini bisa terus berlanjut dan dikembangkan ke depannya,” tambahnya.
Seperti diketahui, Lomba Galeri Video Kreatif digelar pada mulai, 10 Mei s/d 05 Juni 2025. Kegiatan ini menjadi wadah bagi pelajar dan masyarakat umum dalam menyalurkan kreativitas sekaligus mengenalkan UMKM yang ada di daerah.
*****